Sabtu, 26 Juli 2008

install server ubuntu

Perbedaan Antara Desktop, Server dan Alternate Ubuntu


Ketika kita hendak mendownload ubuntu, sering kita lihat terdapat banyak pilihan file iso yang bisa di download. Ada yang untuk versi i386, amd64 atau powerpc. Perbedaan tersebut disesuaikan dengan prosesor yang digunakan oleh komputer. i386 digunakan pada prosesor dengan arsitektur intel 386 32-bit. amd64 digunakan pada arsitektur amd 64-bit. Sedangkan powerpc digunakan pada prosesor powerpc yang digunakan oleh apple.

Selain perbedaan ketiga versi tersebut, masih terdapat perbedaan lain. Seperti torrent dengan non-torrent. Perbedaan tersebut hanya dalam metode download-nya saja. Sedangkan perbedaan yang lain adalah adanya versi Alternate, Server dan versi Desktop.

Mungkin bagi yang belum terbiasa mungkin akan bingung dengan perbedaan tersebut. Apa itu versi desktop, apa itu versi server, apa itu versi alternate. Yang membedakan antara versi alternate, versi server dan versi desktop kurang lebihnya adalah sebagai berikut :

Desktop

* Merupakan Ubuntu Live CD
* Ubuntu yang diinstall adalah versi desktop
* Proses penginstallan dilakukan dengan terlebih dahulu me-load Live CD tersebut
* Proses Penginstallan berbasis GUI karena telah me-load Live CD terlebih dahulu
* Memerlukan Spek yang lebih tinggi dari spek requirement ubuntu yang telah diinstall karena harus me

-load live cd terlebih dahulu

Alternate

* Merupakan CD installer murni
* Ubuntu yang diinstall dapat berupa server atau versi desktop
* Proses penginstallan langsung dimulai ketika booting CD
* Proses penginstallan berbasis text mode
* Bisa dilakukan pada komputer dengan spek yang mepet atau lebih rendah dari spek requirement

Server

* Merupakan CD installer murni khusus untuk server
* Ubuntu yang diinstall adalah versi server tanpa GUI
* Proses penginstallan langsung dimulai ketika booting CD
* Proses penginstallan berbasis text mode
* Spek yang diperlukan sesuai dengan requirement

Perbandingan diatas adalah beberapa yang saya saya tau dan pernah saya baca di elinux.wordpress.com

Nah sekarang bagaiman cara membangun server dengan ubuntu??
mungkin kamu bisa liat caranya di bawah ini!!


Langkah-langkah membangun server menggunakan Ubuntu7.10

1. Install Ubuntu 7.10 Server lalu ikuti petunjuk yang ada. Petunjuknya cukup jelas baik menggunakan bahasa inggris. Yang dikonfigurasi saat instalasi antara lain :

a. Choose a language - English (sekalian belajar bahasa inggris…..)

b. Choose a location - Other -Indonesia

c. Detect Keyboard layout - No (untuk mempercepat proses instalasi)

d. The origin of keyboard - US

e. Keyboard layout - US.Keyboard

f. Hostname - server (atau sa’karep-nya dirimu lah…)

g. Partitioning method - Use Entire Disk (pakai semua ruang harddisk)

h. Write change to disk ? - ya “I…YES” laahh

i. Is the system clock set to UTC - mmmm… di YES juga deh

j. Full name for the new user - Admin (contoh doang! bisa diganti kok)

k. Username for yout account - Admin

l. Choose a password for the new user - **********

m. Network Configuration - pilih manual aja terus masukkin deh ip, subnetmask n gateway untuk semua LAN Card yang ada. Kalau kamu pasang 2 LAN Card waktu instalasi pilih salah satu LAN Card sebagai Card utama terus langsung di setting, yang satunya nanti setelah instalasi.

o. Choose software to install

- LAMP Server - DNS Server

- SSH Server

- Samba Server

p. mail configuration - Internet Site trus setting deh nama domainnya

q. MySQL root password -ketik password untuk root (bisa beda sama password yg diatas)

2. Selesai reboot komputer

3. Masukkan login name dan password sesuai yang anda masukkan pada saat instalasi

4. Untuk melakukan pengaturan masuk sebagai root dengan cara :

$sudo bash

lalu masukkan password yang sama saat login

#

5. Lakukan konfigurasi LAN Card yang belum terkonfigurasi pada saat instalasi

#nano /etc/network/interfaces

tambahkan baris ini :

auto ethx

iface ethx inet static

address x.x.x.x

subnetmask x.x.x.x

network x.x.x.x

broadcast x.x.x.x

nilai x diatas disesuaikan dengan kondisi jaringan

Kalu sudah simpan dan keluar dengan mengetikkan Crtl+O - Enter lalu Ctrl-X

6. Restart service network dengan cara

# /etc/init.d/networking restart
7. Untuk menghemat monitor maka pengaturan selanjutnya dilakukan secara remote dari Windows menggunakan SSH dengan aplikasi Putty.

8. Jalankan program putty

9. Masukkan alamat server (bisa nama host atau alamat ip nya)

10. Masukkan login name dan password

11. Ubah hak akses

#sudo bash

password:

12. Install aplikasi vsftpd

#apt-get install vsftpd (jgn lupa pasang kembali CD installer Ubuntu nya ya…)

lakukan konfigurasi

#nano /etc/vsftpd.conf

hilangkan mark # didepan pernyataan berikut:

- anonymous_enable=yes

- local_enable=yes

- write_enable=yes

simpan dengan Ctrl+O - Enter - Ctrl+X

restart vsftpd

#/etc/init.s/vsftpd restart

13. Sekarang buka Windows Explorer lalu ketikkan alamat server kamu di address bar atau bisa juga menggunakan aplikasi FTP Client lainnya

http://

copy kan file webmin-xxx.tar.gz ke server yang akan disimpan pada direktori /home/ (dalam tulisan sebelumnya menggunakan nama Admin

14. Kembali ke Putty. Untuk menginstall webmin biasanya dilakukan di luar direktory home, copykan file webmin yang telah di upload tadi kedirektory /usr

#cp /home/Admin/webmin-xxx.tar.gz /usr/src

#cd /usr/src

#tar -zxvf webmin-xxx.tar.gz

#cd webmin-xxx

#./setup.sh

Konfigurasi saat instalasi webmin

-Config file directory [etc/webmin] : enter

-Log file directory [/var/webmin] : enter

-Full path to perl (default /usr/bin/perl) : enter

-Web server port (default 10000) : enter

-Login name (default admin) : enter (atau dapat diubah sesuai keinginan)

-Login password : (isikan password)

-Password again : (isikan password)

-Use SSL (y/n) : y - enter

-Start webmin at boot time (y/n) : y - enter

Selanjutnya konfigurasi server akan lebih mudah menggunakan webmin dengan mengakses http://
CMIIW

sumber:
(ubuntu-id.org)
|(http://www.smpn2-sbp.sch.id)|(http://elinux.wordpress.com)

Selasa, 22 Juli 2008

game TUROK



Bayangkan film "Jurassic park II", maka sedikit banyak anda akan mendajpat gambaran mengenai game ini. Keduanya sama-sama mengisahkan perseteruan dua kelompok manusia di dunia yang dihuni para dinosaurus.

Dalam game ini, Anda akan bermain sebagai Joseph Turok, mantan anggota kelompok legendaries, Wolf Pack. Turok bergabung dengan tim komando elit, Whiskey Company, demi membantu menangkap seorang penjahat perang sekaligus gur dan mantan pemimpinnya di Wolf Pack, Roland Kane.

Pengejaran berujung di sebuah planet antah-berantah di system tata surya kita.
kejutan demi kejutan pun di alami Turok dan tim elitnya. Setelah pesawat yang mereka tumpangi ditembak jatuh, mereka baru menyadari bahwa Kane mengendalikan sebuah pasukan militer yang didanai oleh Mendel-Gruman Corporation. Tak hanya itu, kejutan yang bahkan lebih mengerikan juga menyapa. Planet tersebut ternyata dihuni oleh berbagai dinosaurus ganas. Perlahan tapi pasti, misi pengejaran itu berubah menjadi misi untuk bertahan hidup.

Mesti tema cerita tidak benar-benar orisinal, Turok jelas menjanjikan sesuatu.
Game ini setidaknya akan sering menempatkan anda dalam suatu pertempuran kisruh, di mana musuh bisa datang dari segala arah.

Gameplay-nya sendiri tidak beda jauh dengan game FPS sejenis. Bedanya Turok memberikan tambahan fitur Easy kill. Anda dapat mengendap di belakang musuh dan menyergapnya dengan pisau. Sebuah fitur yang sangat efektif untuk menghadapi kelompok Mendel-gruman, tapi tak banyak berguna saat berhadapan dengan dinosaurus. Tak pelak para dinosaurus adalah musuh yang paling sulit dihadapi. Terlebih karena lingkungan permainan seolah didesain untuk menciptakan efek tersebut. Seperti rerumputan yang tinggi dan kerap menyembunyikan para dino tersebut.

Khusus grafiknya, Turok menggunakan engine Unreal. Tapi dibanding beberapa game yang menggunakan engine serupa, kualitas grafik dalam Turok tampaknya belum optimal. Lingkungan permainan cenderung suram.

secara umum kualitas grafiknya pun terkesan kurang halus. Kelemahan lain adalah minimnya indikator permainan. Tak ada indicator yang menunjukan HP (Hit Point) musuh, bahkan indicator yang menunjukan ketersediaan amunisi pun tak ada.
Satu-satunya indicator yang menunjukan amunisi hanyalah lampu LED kecil yang berkedip di senapan Anda bila peluru menipis. Tetapi, berapa jumlah persedian amunisi yang dimilik tak bisa diketahui.
Jadi bersiaplah menghadapi situasi sulit saat kehabisan peluru. Pengecualian tentu ada, yakni untuk granat dan saat bersenjata panah. Senjata yang disebut terakhir tampak akan menjadi trademark Joseph Turok, seperti halnya Gordon Freeman dengan Crowbar-nya.

sumber:(PC Media, Mardi Hartanto)

Senin, 21 Juli 2008

gimp 2.5.0

TIM GIMP mengumumkan rilis awal dari mpengembang aplikasi edit gambar open source versi 2.5. Walaupun versi gimp 2.5.0
masih belum stabil, tapi tidak ada salahnya anda mencoba,apalagi bagi penggemar berat gimp.



gimp 2.5.0 mengalami cukup banyak perubahan, termasuk sistem interface yang membuat pengguna setia gimp harus mengenali
beberapa fitur baru.

selain itu, gimp 2.5.0 mempunyai banyak kemampuan baru, seperti integrasi GEGL(Generic Graphic Libary) yang
mendukung kedalaman warna lebih tinggi, lebih banyak ruang warna dan kemampuan editing gambar lebih luas.

gimp 2.5.0 akam memiliki dua windows terbuka. Window utama terletak di sebelah kanan, di mana anda dapat men-drag-and-drop gambar,
dan toolbox terdapat di sebelah kiri yang berfungsi sebagai window utility.

gimp 2.5.0 mendukung sistem online batch processing, render gambar. Gimp 2.5.0 dibuat untuk dikembangkan berdasarkan X11 dan platform UNIX

Info: www.gimp.org

Jumat, 18 Juli 2008

virus

AMBURADUL MENGHAPUS FILE VIDEO

Taukah anda??
Ada virus windows yang mirip dengan virus Autorun..
Virus ini dapat menghapus koleksi video anda. Ia juga melancarkan serangan ke beberapa situs. Bahaimana aksi selanjutnya?

VIRUS yanbg dibuat menggunakan Visual Basic ini, PC Media Antivirus sudah mengenali empat varian dari virus ini, yakni Amburadul A,B,C dan D, yang sebenarnya tidak terlalu banyak perbedaan. Ia memiliki ukuran file sekita 50 kb-an,dalam keadaan ter-compress menggunakan UPX yang discrambled. Beberapa antivirus lain mengenali virus ini sebagai virus Autorun. virus yang menggunakan lambang mirip icon default untuk file gambar (.jpg) ini masih menggunakan media penyimpanan data seperti flash disk untuk penyebarannya.

Nama File Induk
saat kali pertama aktif,ia akan membuat file indeuk pada X:\Windows\System32\~A~m~u~R~a~D~u~L \.Isinya beberapa file induk yang diberi nama mirip dengan nama-nama file system dari windows, seperti csrss.exe, lsass.exe, services.exe, smss.exe, winlogon.exe dan ~Paraysukti_VM_Community~ yang kesemuanay memiliki atribut hidden dan system. Dan ia juga menggunakan nama-nama menarik perhatian user saat membuat file tiruan seperti contohnya Friendster Community.exe, j3MbatalN K4HaYan.exe, MyImages.exe, PalMa,exe, dan beberapa nama yang berbau pornografi. saat file-file virus tersebut dijalankan, maka hanya muncul sebuah jendela preview yasng kosong tanpa gambar.

Virus Aktif
di memory akan terdapat proses virus dengan nama menyerupai process atau services di Windows,seperti csrss.exe, lass.exe,services.exe, smss.exe, winlogon.exe dan ~Paraysukti_VM_Community~ yang jika dilihat menggunakan program seperti Process Explorer akan terlihat perbedaannya karena virus ini menggunakan icon seperti file gambar. Ia juga melakukan serentetan perintah taskkill untuk menutup secara paksa beberapa process virus lain,antivirus,dan aplikasi lain seperti misalnya kspoold.exe, tati.exe, wscript.exe, winamp.exe dan firefox.exe

Autorun di Registrasi
Agar dapat running otomatis, ia akan mengubah nilai default dari HKLM\SOFTWARE\Microsoft\Windows\CurrentVersion\Run, dengan penambahan item run baru dengan nama UpDaTer,WinDOwsUPdate,ViSualBaCis,BaRloNdDiLhep, dan RealTimeProtector yang diarahkan kepada setiap file induknya.

Restriksi Registry
Ia men-setting Folder Options untuk tidak menampilkan file dengan attribut hidden dan system, serta tidak menampilkan extention untuk file yang dikenali oleh Windows Opsi "Hide protected operating system files (Recommended)" pun hilang dari Folder Options. Selebihnya seperti System Restore, menu Find,Registry Editor dan Command Prompt juga ia blok. Ia juga memanipulasi Image File Execution Options untuk memblokir beberapa nama file seperti Setup.exe, Install.exe, procexp.exe, msconfig.exe, wscript.exe, dan nama file virus lain seperti kspoold.exe, HokageFile.exe dan KakashiHatake.exe.

Amburadul juga memanipulasi value HKLM\SOFTWARE\Microsoft\Windows\CurrentVersion\Policies\System\EnableUA, dengan mengubah nilainya menjadi 0 yang mungkin maksudnya adalah untuk mematikan fasilitas security UAC (User Account Control)di Windows Vista. Dan ia juga merusak setingan registry untuk safe-mode agar user tidak bisa masuk ke modus safe-mode.

Menghapus Data
Virus ini akan mencari file dengan extension seperti .JPEG,.BMP,PNG,.GIF,.TIFF,.TIF, DAN .3GP, untuk disembunyikan dan digantikan degan nama file yang hampir sama. Dan mencari file dengan extention .AVI,.MP4,.WMV,.MPG,.MPEG,.VBS, dan .EML, yang tanpa ragu akan dihapus setiap ia menemukannya.

Di varian tertentu, setiap file yang disembunyikan atau di hilangkan, akan dicatat dan disimpannya pada sebuah file log bernama Amburadul_List.txt yang bisa ditemukan pada direktori X:\WINDOWS\Temp.

Aksi Virus
memang banyak hal yang dilakukan virus ini. Saat aktif, ia akan melancarkan beberapa perintah yang mengarah kepada DDoS attack (distributed denial-of-services attack). Perintah tersebut berupa ping dengan request packet yang besar yang dilancarkan kepada situs duniasex.com, data0.net, dan rasasayang.com.my. Selain itu ,virus ini diketahui juga dapat mengubah header executable dirinya. pada offset $4D, virus ini akan menuliskan jam saat itu.

Pesan Pembuat Virus
Pada komputer terinfeksi, virus ini akan menampilkan pesan pada caption Internet Explorer yang bertuliskan "++++ Hey, Hokage/babon (Anbu*Team*Sampit), Is this My places,Wanna start a War ++++".

PCMAV 1.3 dapat mendeteksi da membasmi Virus Amburadul secara tuntas dan akurat 100%. Untuk hasil maksimal, kami sarankan untuk terlebih dahulu mematikan fasilitas System Restore dari Windows. Dan dikarenakan virus ini dapat memblokir beberapa program dan antivirus termasuk PCMAV. Silakan rename terlebih dahulu file PCMAV, misalkan dari PCMAV-CLN.exe menjadi 12345.exe



sumber:(Arief Prabowo,PC Media)

Kamis, 17 Juli 2008

artikel ubuntu

halo rekan2 smuanya??
seperti postingan saya yang sebelumnya.. kalau di linux ubuntu itu banyak sekali aplikasi yang bisa membantu berbagai pekerjaan baik di kantor,di sekolah ataupun di rumah..
dan jika kita belum begitu paham tentang aplikasi di linux,kita tidaka perlu khawatir karena di ubuntu kita bisa menginstall aplikasi-aplikasi windows...
tapi yang jadi masalah bagaimana menggunakan aplikasi-aplikasi yang ada di ubuntu tersebut...
sekarang yang jadi pertanyaan dimana kita bisa mendapatkan tutorial tentang ubuntu???
jawabannya : anda tinggal klik aja link yang ada di bawah ini

ubuntu-desktop-guide

mudah-mudahan dengan tutorial yang bisa didownload tersebut bisa memudahkan anda dalam menggunakan ubuntu

semoga sukses !!

config dhcp server dengan ubuntu 5.10

[DHCP]] atau kepanjangan dari Dynamic Host Configuration Protocol. Sebenarnya kata Dynamic sudah dapat mewakili semuanya. Jika kita yang sudah familiar di Linux Networking mungkin dapat dengan mudah memahami maksud serta tujuan di buatnya DHCP Server.

Saya sendiri pada awalnya masih menerapkan Static Address untuk pengalamatan di kantor tempat saya bekerja. Tapi dengan bertambahnya jumlah PC, dan guna meningkatkan keamanan. Akhirnya DHCP memang dapat dijadikan alternatif yang sangat baik.

Dengan adanya DHCP Admin tidak perlu mengeset satu persatu komputer user dengan alamat yang statis. Biarlah DHCP-Server yang memberikan alamat sesuai dengan range yang diberikan. Dari sisi keamanan tentu saja konfigurasi ini lebih aman, karena user tidak akan dapat merubah IP secara manual, dan jika user sengaja merubah IP maka ia tidak akan dapat berkomunikasi secara jaringan.


Tutorial berikut saya coba uraikan dari konfigurasi yang saya pakai. Adapun tingkatannya adalah untuk BASIC User seperti saya. Adapun paket-paket yang diperlukan adalah :

-Operating System : Ubuntu Breezy Badger 5.10
- DHCP Server : DHCP3

Tahap Installasi dan Konfigurasi
Jika anda sudah mempunyai Box Ubuntu maka yang perlu anda lakukan adalah cukup menginstall paket DHCP saja. DHCP yang saya gunakan adalah DCP versi 3. untuk menginstallasinya jalankan perintah berikut :

# Sudo apt-get install dhcp3-server

tunggu sampai proses selesai, kemudian rubah konfigurasi file dhcp3-server pada direktori /etc/default/ dengan menjalankan perintah :
# Sudo Vi /etc/default/dhcp3-server

Cari baris yang berisi INTERFACES=?” kemudian rubah menjadi :

INTERFACES=?eth0? (atau tergantung Ethernet mana yang akan anda gunakan, tetapi jika hanya terdapat 1 ethernet maka secara default ketikkan eth0)

Tahapan selanjutnya adalah merubah file dhcpd.conf yang terdapat pada direktori /etc/dhcp3, dengan menjalankan perintah berikut :
# Sudo Vi /etc/dhcp3/dhcpd.conf

Cari baris perintah :
# option definitions common to all supported networks?
option domain-name ?example.org?;
option domain-name-servers ns1.example.org, ns2.example.org;

default-lease-time 600;
max-lease-time 7200;

Kemudian rubah menjadi :

# option definitions common to all supported networks?
#option domain-name ?example.org?;
#option domain-name-servers ns1.example.org, ns2.example.org;

#default-lease-time 600;
#max-lease-time 7200;

Kemudian cari lagi baris perintah berikut :

# A slightly different configuration for an internal subnet.
#subnet 10.5.5.0 netmask 255.255.255.224 {
# range 10.5.5.26 10.5.5.30;
# option domain-name-servers ns1.internal.example.org;
# option domain-name ?internal.example.org?;
# option routers 10.5.5.1;
# option broadcast-address 10.5.5.31;
# default-lease-time 600;
# max-lease-time 7200;
#}

Dan rubah menjadi :

# A slightly different configuration for an internal subnet.
subnet 192.168.0.0 netmask 255.255.255.0 { # Subnet merupakan range IP mana yang anda gunakan, pada contoh saya menggunakan range IP Kelas C
range 192.168.0.1 192.168.0.254; # Range ini merupakan jangkauan alamat IP yang digunakan, pada contoh saya menggunakan range IP kelas C dengan jangkauan alamat 1-254)
option domain-name-servers 202.188.0.133, 202.188.1.5; #DNS yang anda gunakan, tanda koma untuk memasukkan DNS secondary
option domain-name ?micokelana.com?; #Nama dari DHCP Server
option routers 192.168.0.1; # Merupakan Gateway yang kita butuhkan untuk konek ke internet
option broadcast-address 192.168.0.255; # Merupakan alamat untuk Broadcast
default-lease-time 600;
max-lease-time 7200;
}

Jika anda menginginkan setiap user mendapatkan IP yang tetap, misalnya user 1 akan tetap mendapatkan IP 192.168.0.2, maka anda harus menambahkan perintah berikut :

Cari baris :
# Fixed IP addresses can also be specified for hosts. These addresses
# should not also be listed as being available for dynamic assignment.
# Hosts for which fixed IP addresses have been specified can boot using
# BOOTP or DHCP. Hosts for which no fixed address is specified can only
# be booted with DHCP, unless there is an address range on the subnet
# to which a BOOTP client is connected which has the dynamic-bootp flag
# set.
#host fantasia {
# hardware ethernet 08:00:07:26:c0:a5;
# fixed-address fantasia.fugue.com;
#}

Kemudian anda dapat mengkonfigurasi sesuai dengan jaringan ditempat anda,saya berikan contoh berikut :

host User1{
hardware ethernet 08:00:FE:26:c0:a5; # ketikkan MAC Address User1
fixed-address 192.168.0.2; # IP address User1
}

Dengan begitu User 1 akan selalu mendapatkan IP 192.168.0.2

Jangan lupa simpan konfigurasi yang anda buat, kemudian restart Server DHCP dengan perintah :
# Sudo /etc/init.d/dhcp-server restart

Langkah berikutnya anda tinggal menyesuaikan dengan jumlah komputer dan konfigurasi pada jaringan yang anda buat. Dan untuk bereksperimen anda dapat memperhatikan setiap baris pada file dhcpd.conf, secara keseluruhan file konfigurasi tersebut sudah memberikan penjelasan STEP by STEP.

Selamat mencoba


Referensi :

http://www.ubuntulinux.org
http://www.linuxhomenetworking.com

Selasa, 15 Juli 2008

mengetik sepuluh jari

kalo masalah mengetik sepuluh jari mah syaratnya cuman potong kuku aja..
maksudnya jangan piara kuku gitu...
soalnya kalo piara kuku,, nanti kukunya nyangkut di keyboard..
oke deh bro saatnya kita mulai belajar mengetik "sepuluh jari",,
pertama perhatikan dulu posisi keyboardnya (maksute letak huruf-hurufnya..)

nanti di lanjut lagi ya..,,saya mo belajar dulu...

Senin, 14 Juli 2008

sumbang ...


ubuntu adalah salah satu distro linux yang banyak digemari oleh para pecinta linux..
saya sebagai salah satu pecinta linux( :D he he) maka saya akan sedikit memberi bantuan kepada para pecinta linux yang masih belum meng-install linux di komputernya..
tapi untuk sementara ini saya cuman bisa bantuin install distro linux ubuntu saja (gutsy gibbon/hardy heron)
saya akan membantu kamu untuk install ubuntu di komputer kamu..!!,
hebohnya,,saya akan datang langsung ke tempat kamu untuk menginstallkan linux ubuntu secara cuma-cuma di pc atau laptop kamu..
tapi hanya daerah yang bisa saya jangkau saja ya...?! yaitu {jalancagak-subang},

tujuan saya melakukan kegiatan ini tiada lain ingin memasyarakatkan linux di subang dan ingin rakyat subang yang terkenal dengan gotong royongnya menggunakan produk yang legal dan mengurangi tindak pembajakan..

dan jika diantara anda yang belum tau apa itu ubuntu,,, anda bisa lihat postingan saya sebelumnya...

oke deh... teman2 smuannya saya siap melayani anda karena semakin banyak pengguna linux di subang,maka semakin mudah pula
kita mendapatkan ilmu tentang linux khususnya dengan cara "sharing" pengalaman masing-masing..

jika anda tertarik dengan ubuntu silakan hubungi saya di no:085294139406 / 087828102013,,atau bisa
juga kirim email ke (uje.ngs@gmail.com)


atau kalau anda memang sangat dekat dengan lokasi saya anda bisa langsung datang ke my home di belakang SD DARMAGA II kp.limaratus
kasomalang subang..
tanyain aja nama saya...!! :D :D


ok deh .. bro kayaknya cukup informasi dari saya,semoga dengan posting ini anda bisa tergugah untuk beralih
menggunakan linux..

o... ya tidak lupa pula buat perusahaan atau kantor yang pengen menggunakan ubuntu linux di perusahaan/kantornya silakan hubungi no hp/alamat email saya di atas..
insyaAllah kalau saya mampu saya akan membantu anda se-maksimal mungkin untuk migrasi ke linux yang open source (bebas/legal)...
cuman saya punya waktu luang sabtu / minggu saja karena saya masih sKula...

bye... slamat berkarya bersama linux...:p

Sabtu, 12 Juli 2008

Hati-hati..!! jangan gunakan ubuntu gutsy gibbon..!!!

ubuntu merupakan salah satu distro yang banyak sekali digunakan dewasa ini,namun anda
perlu tau bahaya menggunakan distro linux ini...
untuk lebih jelasnya anda bisa membaca terlebih dahulu urain dibawah ini..
tapi saya sarankan baca sampai selesai

ubuntu adalah salah satu sistem operasi yang ditunggu-tunggu kehadiran versi terbarunya oleh komunitas pecinta Linux di seluruh dunia. Sekarang, Ubuntu Linux sudah sampai versi 7.10 menggunakan nama kode Gutsy Gibbon sejak diluncurkan 18 Oktober lalu (semoga artikel ini gak basi :d). Ubuntu adalah sistem operasi lengkap berbasis Linux, tersedia secara bebas dan mempunyai dukungan baik yang berasal dari komunitas maupun tenaga ahli profesional. Ubuntu merupakan salah satu sistem operasi yang secara idealis murni bebas biaya, bahkan kita bisa mendapatkan CD gratis Ubuntu yang dikirim langsung dari Canonical jika memesan lewat internet.

Tapi dari berbagai kelebihan yang sangat menggoda dari Ubuntu, ternyata ada misi berbahaya di balik itu semua. Bahkan, Marius Nestor, editor Linux dari Softpedia memberikan warning terhadap penggunaan Ubuntu 7.10 ini. Kita memang perlu berhati-hati menggunakan Ubuntu ini jika tidak ingin terjadi hal-hal yang diinginkan. Untuk itulah, sampai sekarang aku juga belum mencobanya. Apa sebenarnya yang membuat kita perlu berhati-hati?…..


Kembali lagi menceritakan tentang Ubuntu, distro ini bisa digunakan baik untuk desktop maupun server. Saat ini, Ubuntu mendukung berbagai arsitektur komputer seperti PC (Intel x86), PC 64-bita (AMD64), PowerPC (Apple iBook dan Powerbook, G4 dan G5), Sun UltraSPARC dan T1 (Sun Fire T1000 dan T2000).

Pada versi terbaru dari Ubuntu, terdapat banyak fitur-fitur canggih, perbaikan sistem yang cukup banyak dan membuat surprise banyak kalangan. Apa saja kelebihan pada Ubuntu 7.10?

Fitur Terbaru pada Ubuntu 7.10


Seperti yang ditulis di Softpedia, Ubuntu 7.10 menggunakan desktop manager terbaru GNOME 2.20 yang berisi berbagai fitur baru dan perbaikan signifikan. Fitur yang cukup mengagumkan dari Ubuntu adalah tersedianya Desktop 3D Effect yang akan aktif secara default segera setelah menginstall driver video untuk kartu grafis. Penggunaan software Compiz Fusion juga akan membuat tampilan dari Ubuntu terkesan lebih wah dengan tampilan 3D yang menurut beberapa orang yang pernah saya baca di milis bahkan lebih keren dari Aero-nya Windows Vista.

Fitur lainnya adalah Desktop Search atau dinamakan juga Tracker. Fitur ini memungkinkan untuk akses cepat ke berbagai perintah umum seperti membuka bookmark web dan pencarian, mengirim pesan ke kontak dan sebagainya. Tracker memudahkan aktivitas komputer dengan pencarian yang lebih cepat untuk dokumen, musik, video, foto, catatan chat dan berbagai file lainnya.
Pada UBuntu 7.10, pengguna akan semakin mudah untuk pindah user account berkat perbaikan dan desain ulang dari fasilitas Fast User Switching. Fungsi baru yang diimplementasikan pada Ubuntu 7.10 membantu kita untuk lebih mudah berganti session user account tanpa rasa jengkel dengan memasukkan username dan password yang membutuhkan banyak waktu. Tampilan Splash dan Log-in juga di desain ulang sehingga lebih menarik.

Seringkali pengguna Linux yang baru merasa kesulitan dalam hal kompabilitas printer yang dimiliki. Pada Ubuntu 7.10, perasaan tersebut akan mulai hilang karena telah diperbaiki dan dukungan penuh instalasi otomatis untuk banyak jenis printer. Pengguna juga akan mudah mengkonfigurasi monitor dan video card dengan Graphical Configuration Tool for X. Fitur ini akan membantu untuk melakukan konfigurasi secara mudah pada tiap aspek berdasarkan kartu grafis dan monitor yang dimiliki.

Jika kita masih membutuhkan aplikasi berbasis Windows untuk pekerjaan tertentu, tersedia software Wine (Windows Emulator). Wine memungkinkan untuk bisa menjalankan aplikasi Windows tanpa perlu menggunakan sistem operasi Windows. Ketika menginstall Wine pada Ubuntu 7.10, akan terdapat menu Wine pada launcher yang menampilkan semua aplikasi windows yang terinstall. Aplikasi Wine ini akan membuat folder Windows virtual dalam Linux yang juga bisa diakses oleh pengguna.
Sebelumnya, file system Windows yang bisa untuk operasi tulis dari Linux adalah FAT atau FAT32, sedangkan NTFS hanya bisa untuk dibaca saja tidak bisa ditulis. Sekarang, pada Ubuntu 7.10 hal itu sudah bisa dilakukan secara default.

Ubuntu juga dikenal memiliki tingkat security tinggi, fitur baru untuk security adalah encrypted hard disk, fitur untuk mengenkripsi hard disk agar tidak bisa dibaca atau diakses oleh user yang tidak sah. Fitur lainya adalah AppArmor security framework, teknologi kernel baru yang membatasi sumber daya pada aplikasi sekarang juga bisa diakses.

Kesimpulan:
Banyaknya fitur baru yang canggih dan berbagai perubahan pada versi terbaru dari Ubuntu Linux membuat sistem operasi ini bisa menjadi pilihan utama sistem operasi yang bebas biaya. Ubuntu Linux memiliki konsumsi daya yang rendah sehingga sangat baik untuk laptop yang menggunakan daya baterai. Ubuntu Linux memiliki keluarga yang bisa dipilih sesuai dengan kebutuhan yaitu Ubuntu 7.10 Desktop Edition, Ubuntu 7.10 Server Edition, Kubuntu 7.10, Xubuntu 7.10 dan Edubuntu 7.10.

Beberapa komunitas pengguna Linux juga membuat versi sendiri dari Ubuntu sesuai dengan keperluan mereka seperti Ubuntu Studio, Ubuntu Muslim Edition, MyhtUbuntu dan sebagainya. Bagi sebagian orang, terlalu banyak jenis dari Ubuntu mungkin akan membingungkan, tapi sebenarnya ini memperjelas apa yang dibutuhkan oleh user sesuai dengan kebutuhannya.

Kemudian, apa sebenarnya yang membuat kita perlu berhati-hati terhadap Ubuntu 7.10 ini? Jawabannya adalah : Ubuntu membuat kecanduan! :O :O

Inilah yang perlu diwaspadai dari Ubuntu, ketika kita sudah mulai menginstall, mencoba mengeksplorasi kekuatan Ubuntu, maka kita akan sangat mudah terkena kecanduan. Mungkin ada zat adiktif yang ditambahkan dalam setiap CD Ubuntu ini. Trus, kenapa sampai sekarang saya belum mencoba Ubuntu 7.10 ini? Karena masih menunggu kiriman CD dari Ubuntu :D
Apakah Anda sudah menggunakan Ubuntu? Siap-siaplah untuk kecanduan!!!…… :d :d

sumber:(http://ict.perbanas.edu)|
http://nyobayoo.blogspot.com

download ubuntu

Butuh Bnstaller ubuntu??

Warty Warthog (4.10)

Hoary Hedgehog (5.04)

Breezy Badger (5.10)

Dapper Drake (6.06)

Edgy Eft (6.10)

Feisty Fawn (7.04)

Gutsy Gibbon (7.10)

Hardy Heron (8.04)

Intrepid Ibex (8.10) -> Oktober 2008

Jumat, 11 Juli 2008

migrasi windows ke linux


halo.. smua para pengguna windows dan para pengguna linux yang ada di indonesia khususnya...
kali ini saya pengen coba ngajak anda smua bermigrasi dari OS Windows ke Linux,,
tapi sebelumnya saya pake distro ubuntu lho..!!
knapa mesti ubuntu..?? karena
1. Gratis...
2. dari tampilan udah mantep banget dah..
3. ubuntu memiliki lebih dari 16.000 software yang mampu bersaing dari OS yang "berbayar" sekalipun
4. ubuntu memiliki komitmen:
* Ubuntu akan selalu bebas dari biaya
* Ubuntu dirilis secara tetap setiap enam bulan, setiap rilis akan didukung perbaikan sekurangnya 18 bulan.
* Ubuntu akan menyertakan terjemahan dan prasarana aksesibilitas
* Ubuntu mendorong untuk menggunakan perangkat lunak bebas dan open source, lalu memperbaikinya dan kemudian menyebarkannya kembali.

selain itu ubuntu juga bisa digunakan PC (Intel x86), PC 64-bita (AMD64), PowerPC (Apple iBook dan Powerbook, G4 dan G5), Sun UltraSPARC dan T1 (Sun Fire T1000 dan T2000).
pasilitas yang sering kita gunain di windows juga tersedia di ubuntu..
misalnya:
Ms.Office / Open office
Internet explorer / Mozila firefox
Winamp / XMMS
Media Player/ Power DVD / VLC
Dreamweaver / Bluefish
Yahoo Messenger / Gaim Internet Messenger
Virtual drive / G-mount iso
Winrar/ winzip / 7zip
Photoshop / Gimp
3dmax / Blender 3D modeller
Nero / K3B
Adobe reader / KPDF
Ms Outlook / Evolution
MIRC / X-Chat
Corel draw / Inkscape Vector Illustrator
Visual basic / gambas
gak bakalan rugi deh.. kalo nyobain ubuntu.. ;) ;)

sumber:{gang buntu}

Kamis, 10 Juli 2008

perintah ubuntu

sedikit lagi tambahan tentang perintah yang sering aQ gunain di linux ubuntu..

-> Nambah repository
$ sudo gedit /etc/apt/sources.list (nambah sumber repository)
$ sudo apt-get update
$ sudo apt-get upgrade
itu kalo nambahnya dari internet..,kalo nambah repository dari dvd repo:
$ sudo apt-cdrom add
-> Install aplikasi
$ sudo apt-get install nama_aplikasi -> Uninstall aplikasi
$ sudo apt-get remove nama_aplikasi -> Install file *.deb
$ sudo dpkg -i nama_file.deb -> Install file *.bin
./nama_file.bin -> Membuat file yg bisa dieksekusi
$ sudo chmod +x namafile -> Ekstrak file .tar.gz
$ sudo tar -xzvf nama_file.tar.gz -> Ekstrak file .tar.bz
$ sudo tar -xjvf nama_file.tar.bz -> Installasi paket
$ sudo ./configure
$ sudo make
$ sudo make install -> Download
$ sudo wget http://url/file -> Install file .sh
$ sudo sh nama_file.sh -> Instal file .exe
Mesti install dulu Wine (Window$ Emulator)

Rabu, 09 Juli 2008

aplikasi ubuntu

sedikit tentang aplikasi yang ada di ubuntu gutsy gibbon:
> Install Effect Desktop
$ sudo apt-get install compizconfig-settings-manager
-> Install Side Bar
$ sudo apt-get install gdesklets
-> Install Docks Bar
$ sudo apt-get install awn-manager
-> Install Kamus
$ sudo apt-get install stardict
-> Install Wallpaper Changer
$ sudo apt-get install wallpapoz

dikutif dari:kosnote

Gutsy Gibbon

Beberapa kelebihan yang ditawarkan oleh Ubuntu Gutsy Gibbon 7.10

Peningkatan pada manajemen perangkat keras
Ubuntu 7.10 menambahkan perbaikan pada konfigurasi plug and play printer

Peningkatan dukungan pada system display
Bagi para pengguna laptop, dukungan penuh pada VGA (projector) tersedia dengan rekonfigurasi yang mudah ditambah dengan kemampuan untuk mengelola banyak monitor

Kompitabilitas windows
Para pengguna yang menggunakan dual booting dapat membaca dan menuliskan file-file yang berada pada partisi windows (NTFS)

Tampilan pengguna yang lebih menarik
Adanya penambahan 3D effect yang simple dan menarik

Dekstop search
Aplikasi ini memudahkan pengguna untuk mencari file-file penting dengan cepat dan mudah
Firefox plugin

Adanya tambahan plugin-plugin firefox terbaru yang menjadikan pengalaman berselancar menjadi lebih cepat dan aman

Dukungan untuk ubuntu 7.10 seperti update dsb diberikan selama 18 bulan
dikutif dari:gang buntu

Senin, 07 Juli 2008

go blog!!

guru-guru sekarang udah pada go blog,apalagi guru saya yang ada di smkn1subang,,
mereka udah pada go blog..
dengan begitu mereka bisa lebih unggul khususnya di bidang informasi...
melihat keadaan seperti itu maka saya pun sebagai siswa mengikuti jejak mereka..,yaitu ikutan "go blog"..
eh... ternyata bukan hanya saya yang ikutan guru2 "go blog",temen2 yang laen juga pada ikutan "go blog". ya.. pada akhirnya hampir semua warga smkn1subang pada "go blog" semua...
ets... jangan salah sangka ya..!! "go blog disini" bukan artinya "tolol",tapi "pergi ke blog..",,
ap lo mau juga ikutan "go blog" kayak kita2?

Sabtu, 05 Juli 2008

dapetin kode user ubuntu


gimana ya..?? caranya dapetin kode user ubuntu(maksudnya kode counter sebagai pengguna ubuntu),,,
caranya sich mudah aja..

1.buka http://ubuntucounter.net
2.pilih menu register
3.daftar deh..
4.kamu musti log in dulu.!!!
5.baru deh kamu bisa copy widgetnya,buat di pasang di blog kamu
6.selamat mencoba!!! ;)

Jumat, 04 Juli 2008

install aplikasi di ubuntu kok minta download terus??!!

pertama saya sempet kebingungan ketika install aplikasi di ubuntu minta download ke internet aj..,
'kan ntu bisa jadi masalah besar buat para linuxer yang gak konek ke internet...
unuk itu ada beberapa langkah supaya gak download ke internet ketika instalasi..

1. scan ke 4 dvd repository melalui terminal :
sudo apt-cdrom add


2. Uncheck downloadable from internet melalui
klik application > add/remove..>preferences
pada tab ubuntu software uncheck seluruh pilihan



3. pindah ke tab update, uncheck juga semuanya seperti gambar berikut



4. selesai. Kini anda bisa menginstall berbagai program aplikasi favorit tanpa khawatir mendownload dari internet.

selamat mencoba

Kamis, 03 Juli 2008

perintah yang sering Q gunain

perintah yang sering Q gunain di ubuntu antara lain:
1. Memperbaharui repository list (optimal jika anda terkoneksi dengan internet)
$ sudo apt-get update

2. Melakukan pencarian aplikasi yang sesuai berdasarkan keywords
$ apt-cache search ketik keyword

3. Memperoleh informasi lebih detail mengenai aplikasi yang anda cari
$ apt-cache show
nama program

4. Menginstall program
$ sudo apt-get install nama program

5. Menguninstall program
$ sudo apt-get remove nama program

Jika anda ingin menguninstall program lengkap dengan seluruh konfigurasinya
$ sudo apt-get remove --purge
nama program


6. Mengupgrade system (perlu koneksi internet)
$ sudo apt-get upgrade



7. Mengupgrade distro dan sistem secara keseluruhan
$ sudo apt-get dist-upgrade


8. Membersihkan disk cache. Setelah sekian lama mendownload dan menginstall program2 biasanya
disk cache akan penuh dan membebani hardisk. Untuk membersihkannya
$ sudo apt-get clean



9. Smart cleaner (mirip clean tapi lebih cerdas)
$ sudo apt-get autoclean


itulah yang sering Q lakuin sehari-hari dalam menggunakan ubuntu ....
selamat mencoba!!!

diambil dari http://www.adhanrepo.blogspot.com/..

Rabu, 02 Juli 2008

cinta pertama


cinta pertama Q sama ubuntu yaitu ketika aku diajak releasenya yang ke 7.10,padahal sebelumnya Q gak suka sama linux ubuntu karena saya anggap perlu memory yang sangat besar..,
eh.. ternyata cuman perlu memory 384 aj.. kita udah bisa nikmatin tampilan desktop yang sangat elok compiz dan awn-manager,dengerin lagu pake xmms,chatting pake x-chat.. dan banyak lagi yang laennya..
ok bukan??
rugi deh lo.. kalo gak nyoba..

gutsy gibbon


ketika ujang tau ubuntu yaitu versi 7.10 (gutsy gibbon), ujang tau karena kebetulan diajak sama guru Q yang baik.. yaitu pak kos di STT TELKOM,
pas liat2 ternyata wah.. bener-bener mantapp!!!,
apalagi tampilannya itu lo.. yang bikin aku kepincut..
ubuntu bisa memberikan efek yang mantap yang gak bakalan bosen dinikmati..
salah satu aplikasinya yaitu compiz..
kalo masalah instalasinya sih gampang.. cuman tinggal ketik aja sudo apt-get install compiz
cobain deh pasti asyikk!!!

Selasa, 01 Juli 2008

ubuntu bukan "yubuntu"

ketika pertama kali aku tau linux yang namanya ubuntu aku nyebutnya "yubuntu",soanya saya kira ubuntu teh dari bahasa inggris,,eh ternyata ubuntu diambil dari bahasa Afrika kuno yang artinya "rasa perikemanusian terhadap sesama manusia".
gitu....!!!!